Sosial

Komisi IV DPRD Kabupaten Pekalongan Melaksanakan Rapat Kerja Komisi Bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pekalongan

06 April 2022 Admin 544

KAJEN - Komisi IV DPRD kabupaten Pekalongan melaksanakan Rapat Kerja Komisi bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pekalongan pada, Rabu (06/04/2022) siang.

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Pekalongan Drs. H. Abdul Munir memimpin Rapat Kerja bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pekalongan terkait Monitoring Persiapan Ujian Akhir dan Perencanaan PPDB Tahun 2022.

Rapat dilaksanakan di Ruang Rapat Komisi IV DPRD Kabupaten Pekalongan dan dihadiri oleh Pimpinan dan Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Pekalongan serta dari perwakilan Dinas Pendidikan Kabupaten Pekalongan. Monitoring persiapan ujian akhir dilaksanakan untuk memastikan kesiapan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pekalongan dan memastikan kesiapan dari sekolah-sekolah melaksanakan ujian akhir.

Pelaksanaan ujian akhir di Kabupaten Pekalongan dilaksanakan secara daring dan luring. Syarat kelulusan sendiri sudah di tentukan dari sekolah dan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Pekalongan, dimana syarat yang sudah di tentukan sudah dirancang oleh tim dari guru yang ada di Kabupaten Pekalongan. Sementara untuk PPDB tahun 2022 masih mengacu pada Permendikbud RI nomor 1 tahun 2021 tentang PPDB TK, SD, SMP, SMA, dan SMK.

[ HumasSetwanKab ]




Scroll to Top